LOGO WEB PA KLG

Written by shoffan on . Hits: 29

PURNA BAKTI PANITERA PENGGANTI PTA BALI

WhatsApp Image 2024 09 03 at 2.58.23 PM

Badung, 3 September 2024- Pengadilan Tinggi Agama (PTA) Bali hari ini menggelar acara purna bakti untuk Achmad Ridwan, Panitera Pengganti yang telah mengabdikan dirinya selama lebih dari dua dekade dalam dunia peradilan. Acara yang diadakan di Aula PTA Bali tersebut berlangsung khidmat dan penuh haru, dihadiri oleh seluruh pegawai dan jajaran pimpinan PTA Bali.

Achmad Ridwan, yang dikenal sebagai sosok berdedikasi dan disiplin, telah memberikan kontribusi luar biasa selama masa pengabdiannya. Banyak kolega dan pimpinan yang menyampaikan apresiasi serta rasa terima kasih atas kerja keras dan loyalitas yang telah beliau tunjukkan selama bertugas.

WhatsApp Image 2024 09 03 at 2.58.23 PM 1

Dalam sambutannya, Ketua PTA Bali Drs. H. Ketut Madhuddin Djamal. S.H., M.M. menyampaikan penghargaan yang tinggi atas dedikasi dan pengabdian Achmad Ridwan. “Kami sangat menghargai segala kontribusi yang telah diberikan oleh Bapak Achmad Ridwan selama ini. Semoga masa purna bakti ini menjadi awal yang baik untuk menjalani kehidupan yang lebih tenang dan bahagia bersama keluarga, hal yang wajib saudara lakukan saat purnabakti ini diantaranya adalah syukur dan sabar” ujar Ketua PTA Bali.

Acara purna bakti ini ditutup dengan penyerahan kenang-kenangan dari keluarga besar PTA Bali serta sesi foto bersama. Suasana haru semakin terasa ketika kolega dan rekan kerja memberikan salam perpisahan dengan penuh kehangatan.

WhatsApp Image 2024 09 03 at 2.58.24 PM

Dengan memasuki masa purna bakti, Achmad Ridwan diharapkan dapat menikmati masa pensiun dengan tenang dan bahagia, serta tetap menjaga hubungan baik dengan seluruh keluarga besar PTA Bali. ss

Add comment


Security code
Refresh

   DIREKTORI PUTUSAN

Hubungi Kami

Pengadilan Tinggi Agama Bali

Jl Raya Petitenget, No 05 Krobokan, Badung - Bali

 

© 2023 Pengadilan Tinggi Agama Bali